Search
Close this search box.

Komposisi Becom Zet: Ini Penjelasan Kandungan, Manfaat, dan Harganya

Komposisi Becom Zet

Apakah Anda sering mengkonsumsi vitamin atau suplemen untuk menjaga daya tahan tubuh? Tepat sekali karena vitamin atau suplemen sangat membantu tubuh agar tetap vita tau mempercepat kesembuhan, salah satunya becom zet. Komposisi becom zet dipercaya efektif untuk menunjang vitalitas dan kesehatan daya tahan tubuh.

Bagi Anda yang memiliki aktivitas pekerjaan yang padat bisa mengkonsumsi vitamin dan suplemen ini agar tidak mudah lelah. Lalu sebenarnya apa itu becom zat? Berikut ini penjelasan tentang becom zet yang perlu Anda ketahui sebelum akhirnya memutuskan untuk mengkonsumsinya:

Mengenal Apa Itu Becom Zet?

Becom zet adalah salah satu bentuk suplemen yang memiliki kandungan multivitamin, mineral, dan zinc yang bermanfaat untuk menunjang vitalitas dan kesehatan. Selain itu becom zet juga bermanfaat untuk memelihara daya tahan tubuh dan membantu pemulihan setelah sakit lebih cepat. Bentuk terapi defisiensi Vitamin B kompleks, Vitamin C, Vitamin R, dan Zink juga bisa menggunakan suplemen ini.

Suplemen becom zet masuk dalam kategori obat bebas terbatas yang berfungsi untuk memenuhi kebutuhan vitamin seperti B1, B2, B6, B12, Niacin, Asam Pantotenat, Zink, Vitamin C dan E. Itulah sebabnya suplemen ini bisa menjaga ketahan tubuh dengan baik karena memasok vitamin keseluruh tubuh .

Dalam penggunaannya becom zet harus dikonsumsi dengan dosis yang sesuai kebutuhan atau rujukan dokter karena jika tidak dikonsumsi sesuai dapat menimbulkan reaksi yang berbahaya bagi tubuh. Selain itu Anda juga perlu memperhatikan kontraindikasi penggunaan becom zet, yakni jika Anda sedang dalam kondisi hipersensitivitas kandungan obat, Anemia pernisiosa Addison, dan defisiensi vitamin B12.

Anda bisa mendapatkan suplemen ini di apotik-apotik dengan harga kisaran mulai dari Rp 26.000 sampai Rp 39. 400. Harga suplemen becom zet bisa saja memiliki perbedaan di setiap gerai apotiknya. Dalam penggunaannya biasanya orang masih kesulitan membedakan antara fungsi becom zet dan becom c.

Keduanya sama-sama suplemen multivitamin yang mengandung vitamin B kompleks, vitamin c, kalsium dan nicotinamide. Namun ada perbedaan antara becom zet dan becom c adalah terletak pada kandungan niacin, asam folat, vitamin e, zinc, dan asam pantotenat yang tidak dimiliki suplemen becom c.

Kandungan Atau Komposisi Becom Zet

Berikut ini kandungan atau komposisi becom zet per kapsulnya yang perlu Anda ketahui sebelum mengkonsumsinya:

  • Vitamin C 750 mg
  • Vitamin E 30 UI
  • Vitamin B1 15 mg
  • Vitamin B2 15 mg
  • Vitamin B6 20 mg
  • Vitamin B12 12 mcg
  • Asam Folat 400 mcg
  • Asam Pantotenat 20 mg
  • Niacin 100 mg
  • Zinc 22,5 mg

Efek Samping Becom Zet

Meskipun jarang terjadi, tetapi suplemen becom zet bisa menimbulkan efek samping yang bisa setelah mengkonsumsinya, seperti mual, kepala pusing, dan reaksi alergi jika Anda memiliki alergi terhadap komposisi becom zet ini. Anda tidak perlu khawatir karena gejala efek samping tersebut akan mereda beberapa saat setelah mengkonsumsinya.

Anda bisa langsung menghubungi atau mengunjungi dokter jika gejala efek samping tersebut semakin parah dan tidak kunjung mereda dalam jangka waktu yang lama. Dokter kemudian akan mengidentifikasi apakah gejala tersebut benar karena efek samping becom zet atau bukan. Jika itu adalah efek sampingnya, dokter akan memberikan supplement alternatif yang lebih aman untuk Anda konsumsi dengan kondisi tersebut.

Apakah Becom Zet Aman Untuk Lambung dan Hipertensi?

Sebenarnya belum ada penelitian khusus yang menunjukan bahwa komposisi becom zet aman untuk penderita penyakit lambung dan hipertensi. Namun gejala tersebut dapat diidentifikasi jika Anda sedang mengkonsumsi obat maag atau penyakit lambung lainnya justru akan mengganggu penyerapan obat lainnya.

Namun berbeda dengan suplemen yang mengandung vitamin B kompleks seperti becom zet bisa berinteraksi dengan obat lain yang dapat mengganggu penyerapan atau meningkatkan efek obat, salah satunya obat maag dan hipertensi. Jadi Anda bisa memberi jeda atau jarak waktu minum suplemen jika Anda juga sedang mengkonsumsi obat hipertensi dan maag.

Selain itu agar lebih aman, Anda bisa konsultasi dengan dokter bagaimana kondisi Anda yang memiliki keluhan penyakit lambung dan hipertensi. Apakah memungkinkan untuk mengkonsumsi suplemen becom zet atau tidak? Karena jika keluhan penyakit lambung dan hipertensi Anda sudah parah biasanya dokter akan memberikan suplemen racikan khusus untuk pasiennya yang memiliki riwayat penyakit tertentu.